Ketahui Sifat Seseorang Melalui Matanya

July 13, 2019
Saturday, July 13, 2019

1. Bentuk Mata
  • Mata lebar, berbinar-binar dan bercahaya, memiliki kepribadian terbuka, optimis dan ceria. Orang yang memiliki bentuk mata seperti ini tidak begitu memperhatikan detail. Mereka lebih fokus pada keseluruhan. Mereka yang memiliki mata lebar tidak sulit untuk menolak gaya hidup yang "membumi". Namun mereka memiliki pemikiran yang imajinatif dan optimis pada kemungkinan yang ada. Mereka memiliki sudut pandang yang lebih luas dan bersikap terbuka pada hal baru. Jiawa bebas yang mereka miliki untuk menikmati hidup ini merupakan salah satu daya tarik yang membua mereka popuer diantara golongannya.
  • Mata kecil, memiliki kepribadian tertutup dan tidak konsisten dalam suatu hal. Orang seperti ini tidak bisa dipercaya, gampang bohong dan tidak komit.
  • Mata yang tidak begitu besar,  misalnya orang yang bermata segaris atau mata sipit merupakan orang yang percaya diri dan independen. Bergantung pada orang lain sepertinya bukanlah bagian dari diri mereka, karena itu mereka kadang sedikit keras kepala dan egois. Mereka cukup perfeksionis, image yang tertanam pada diri mereka terkesan seperti, "kamu tidak bisa memiliki aku". Orang-orang seperti ini memiliki kemampuan mengelola stres dengan baik dan kepribadian yang fleksibel.
  • Mata Bulat, orang yang memiliki mata bulat atau kadang orang awam menyebutnya mata belok, bisanya sangat memperhatikan kontak mata saat berkomunikasi dengan lawan bicaranya. Orang seperti ini sangat bersemangat bila melihat benda-benda yang mereka inginkan dan menghadapi orang-orang yang menarik buat mereka. Orang bermata bulat sangat menghargai persahabatan dan bagi mereka, sahabat adalah hal yang sangat penting.
  • Mata turun di ujung luar,  memiliki kepribadian yang gampang kasihan melihat kesulitan orang lain, sulit berkata tidak alias penurut.
  • Mata yang ujungnya menukik seperti kucing, orang dengan bentuk mata seperti ini memiliki jiwa kompetitif yang besar. Kompetisi merupakan hal yang menyenangkan karena mereka tahu apa yang mereka inginkan dan bagaimana mereka bisa mendapatkannya. Kekuatan orang seperti ini ada pada rasa optimis yang mereka miliki. Mereka tidak sulit membangun hubungan baru dengan orang lain dan menjaga hubungan tersebut baik-baik. Mereka menggunakan pesona kepribadian mereka untuk menenangkan hati orang lain.
  • Mata serigala, memiliki kepribadian yang keras dan emosional.
  • Mata yang bagian putihnya banyak ditutupi iris atau garis pinggir mata, memiliki kepribadian yang susah dimengerti dan sering berharap banyak dari orang lain.
2. Jarak Antar Mata
  • Jarak lebar,  memiliki kepribadian yang tidak punya toleransi, butuh ruang untuk mengembangkan potensi dirinya. Ia adalah seseorang yang berani mengungkapkan pendapat.
  • Jarak ideal diantara kedua matanya, Memiliki kepribadian yang adil, bisa melihat dunia dengan jujur.
  •  Jarak lebih dekat dan berkesan tajam, mampu melihat dunia dengan cara yang lebih luas, dekat dengan keluarga, tapi kurang percaya diri. Orang seperti ini juga butuh orang lain untuk mengembangkan gaya hidupnya.
  • Jarak sangat dekat, memiliki kepribadian yang posesif, agak sembrono/serampangan, romantis, mementingkan masalah keuangan, idealis, dan membutuhkan motivasi disetiap akan melakukan sesuatu.
3. Cara Memandang
  • Mata tidak bisa diam, ia adalah seseorang yang pemalu, tidak percaya diri, ada sesuatu yang disembunyikan, tapi bisa jadi ia tidak terlalu berminta terhadap pembicaraan yang sedang berlangsung.
  • Mata dingin, bisa mkarena marah, kesal, tidak sabar, kasar atau kuat. Tapi juga bisa berarti kebalikannya. Pandangan dingin ia pakai untuk menyembunyikan kelemahannya.
  • Mata melihat langsung ke lawan bicara, Dia sangat tertarik dengan lawan bicara, iangin tau banyak dan sangat penasaran.
  • Mata seperti orang mabuk atau mengantuk,  tinggi hasrat seksnya, dan juga pemalas. Tipe arang seperti ini sudah menjaga komitmen dalam karir dan percintaan.

Thanks for reading Ketahui Sifat Seseorang Melalui Matanya | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Ketahui Sifat Seseorang Melalui Matanya

Post a Comment